WELCOME

TRADITIONAL NATURAL TREATMENT: Akupunktur, Akupresure, Bekam/Al Hijamah, Refleksi, Gurah Hidung & Mata, Totok Saraf, Ear Candle ( Lilin Telinga ), Sauna Terapi, Stroke Terapi, Hipno Terapi, Ruqyah Syariah, Dll

Rabu, 11 Maret 2009

Traditional Natural Treatmen Herbal: HAKIKAT BEKAM

Hakikat dan Praktek Bekam

Bekam, Pengobatan Ala Nabi


"Berobatlah kalian wahai hamba-hamba Allah, karena Allah Ta'ala tidak menciptakan penyakit melainkan juga menciptakan obatnya, kecuali satu penyakit saja, yaitu penyakit tua." (Al hadist)

Sebagai metode pengobatan, bekam merupakan pilihan yang paling tepat ketika dunia kedokteran tidak bisa mengatasinya. Tanpa teknologi canggih, bekam, bahkan, mampu menyembuhkan 72 jenis penyakit.


Sebagai suatu metode pengobatan, tentunya bekam mempunyai khasiat. Di antaranya adalah:

1. Mengeluarkan darah kotor,
2. Meringankan tubuh.
3. Menajamkan penglihatan.
4. Menghilangkan berbagai macam penyakit.


Manfaat lain Terapi Bekam
1.    Membersikan  racun dalam darah yang tersisa dari proses akhir metabolisme
2.    Memperbaiki syaraf pada otak dan syaraf pada tulang belakang.
3.    Melancarkan peredaran darah.
4.    Menurunkan ketegangan otot jantung.
5.    Menurunkan kolesterol.
6.    Menstabilkan tekanan darah.
7.    Menghilangkan sumbatan pada pembuluh darah, sehingga fungsi organ-organ penting dalam tubuh  seperti otak, jantung, ginjal, paru-paru, pankreas , usus dan lambung menjadi semakin baik.
8.    Mengurangi ketegangan otot , terutama pada pinggang , pundak, bahu, dada dan punggung.
9.    Mengatasi gangguan tidur.
10.    Membantu mengatasi memar dan radang sendi

PRAKTEK BEKAM

Bekam nama lain: al hijamah (Arab), cupping (Inggris), pa ho kwam (China). Istilah bekam berasal dari bahasa melayu (yang diadaptasi juga dalam Bahasa Indonesia), yang berarti melepas (membuang) darah kotor (toksin) dan / atau angin dari badan.

Bekam, atau dalam bahasa Arab dikenal dengan istilah hijamah, berarti membuang darah. Tapi, dilihat dari prakteknya, bekam merupakan metode pengobatan dengan cara mengeluarkan darah kotor dari dalam tubuh melalui permukaan kulit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar